Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Temukan Problem Solving = Lanjutkan Impian



Juni Wulan Ningsih
Fakultas Psikologi
Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta

Istimewa
Dika ingin membeli sebuah handphone. Di toko dia tertarik pada dua buah merk handphone, ia pun bingung mau membeli yang mana. Oleh penjual diberi tahu kelebihan serta kelemahan dari masing – masing tipe handphone yang ia sukai. Penjelasan tersebut dijadikan bahan pertimbangan oleh dika, hingga akhirnya terpilihlah satu merk handphone yang akan ia beli. Kebimbangan yang dialami Dika tadi, mengharuskannya mencari pemecahan atas masalah yang ia alami, atau sering disebut dengan problem solving, yaitu directed,  yang mencari pemecahan atas suatu masalah dan dipacu untuk mencapai pemecahan tersebut (Walgito, 2005). Akan tetapi sebelum diperoleh suatu solusi terlebih dahulu ia harus memproses informasi dari stimulus yang ada (starting position), sampai akhirnya ditemukan suatu pemecahan masalah (finishing position) atau solusi. Kegiatan ini disebut dengan berfikir  (Walgito, 2005).
Sama halnya dengan kehidupan ini, kita pasti mempunyai tujuan ataupun cita – cita yang ingin dicapai. Upaya mencapai ketujuan tersebut, terlebih dahulu kita harus menentukan langkah–langkah atau jalan yang harus ditempuh hingga akhirnya sampailah kita pada tujuan utama. Akan tetapi kenyataannya jalan untuk meraih cita–cita itu tidak selalu mulus, terdapat halangan ataupun masalah yang menghambat  laju  langkah kita. Masalah tersebut bisa saja membuat kita menyerah dan berhenti untuk menggapai impian. Tetapi tidak semua orang langsung menyerah begitu saja, ia akan berusaha mencari alternatif–alternatif lain untuk tetap bisa sampai pada tujuannya. Sebagai contoh Dina ingin sekali kuliah di Fakultas Bahasa Universitas Negeri Yogyakarta. Usaha mewujudkan keinginannya tersebut ia mendaftar SNMPTN dengan pilihan  Fakultas Bahasa Universitas Negeri Yogyakarta. Akan tetapi hasilnya menyatakan Dina tidak lolos seleksi SNMPTN. Ternyata usaha Dina tidak berhenti sampai disitu, setelah gagal di SNMPTN, ia mencoba mengikuti ujian mandiri yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Yogyakarta. Pucuk dicinta ulampun tiba, hasil ujian ini menyatakan Dina diterima di Fakultas Bahasa Universitas Negeri Yogyakarta.

Aplikasi di atas merupakan usaha dan kegigihan seseorang dalam meraih cita–citanya. Walaupun sempat gagal ia tidak menyerah begitu saja. Ia berusaha mencari alternatif lain untuk tetap bisa meraih tujuan hidupnya. Begitu juga dengan tujuan hidup kita, walau banyak masalah yang menghalangi, jangan biarkan itu menyurutkan langkah kita. Kita harus tetap berfikiran positif dan berusaha mencari pemecahan masalah (problem solving) agar kita tetap bisa sampai ke tujuan awal yang ingin kita raih. Pemecahan masalah tersebut bisa berupa merubah arah jalan yang kita gunakan untuk munuju cita–cita itu, ataupun mencari alternatif lain agar tetap bisa sampai pada tujuan awal. Hal yang paling penting adalah kita harus tetap semangat dalam meraih impian, dan tidak boleh menyerah begitu saja. Pepatah bijak mengatakan Orang sukses tidak langsung sukses, tetapi banyak halangan dan rintangan yang ia temui. Jadi tetaplah bersemangat dalam meraih impian.

Daftar Pustaka :
Walgito.(2005).Pengantar Psikologi Umum. Yogyakarta : ANDI OFFSET

Post a Comment

0 Comments