Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

KERJASAMA RADIO EMC & FAKULTAS PSIKOLOGI UP45 MINGGU KE-56



KELUARGA DAN KEGIATAN YOGYA GARUK SAMPAH


Arundati Shinta
Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45
Yogyakarta


Yogya Garuk Sampah adalah nama sebuah komunitas anak-anak muda di Yogyakarta yang kini sedang populer. Tujuan komunitas tersebut adalah memotivasi masyarakat untuk peduli pada sampah. Alasan komunitas tersebut berdiri adalah karena masyarakat Yogyakarta kini cenderung seenaiknya saja dalam membuang sampah. Mungkin dalam benak orang-orang tersebut, sampah adalah urusan pemerintah / petugas kebersihan bukan tugas masyarakat. Pemikiran seperti itu tentu saja akan merendahkan partisipasi masyarakat dalam hal pembangunan kotanya. Masyarakat menjadi tidak peduli pada kotanya sendiri.


Sebetulnya, perilaku untuk peduli pada sampah itu bisa ditumbuhkan dalam keluarga. Hal ini karena keluarga adalah lingkungan sosial pertama anak. Selain itu perilaku peduli sampah adalah perilaku yang merupakan hasil belajar sosial (social learning). Persoalan yang berhubungan dengan perilaku peduli sampah adalah orangtua sebagai pimpinan keluarga juga tidak peduli pada sampah. Oleh karena itu tidak mengherankan bila anak-anak juga tidak peduli pada sampah.

Situasi tidak peduli pada sampah ini sangat buruk akibatnya. Selain berdampak pada kesehatan penduduk, sampah itu juga akan memperburuk citra Yogyakarta sebagai destinasi pariwisata. Turis akan menolak berkunjung ke Yogya. Dampak secara ekonomi karena berkurangnya turis akan segera terasa oleh masyarakat Yogyakarta yang hidupnya bergantung pada turis. Situasi pada masa depan yang mencemaskan tersebut telah dipikirkan oleh sekelompok anak-anak muda Yogyakarta. Mereka sangat visioner dan sangat peduli pada keberadaan kota Yogyakarta.

Dalam pemikiran anak-anak muda yang peduli tersebut, perilaku peduli pada sampah harus dimunculkan secara nyata. Masyarakat harus disadarkan melalui contoh-contoh nyata dan aktual. Mereka melakukan kegiatan memungut sampah secara bersama-sama. Tempat kegiatan memungut sampah dipilih yang paling sering dikunjungi anak-anak muda pada umumnya yaitu di daerah titik nol. Pada daerah ramai dan menjadi sasaran turis usia muda itu, anak-anak muda peduli sampah ini beraksi. Mereka secara demonstratif memungut sampah yang bertebaran. Mereka lansung bekerja tanpa perlu berceramah tentang kebersihan. Langkah selanjutnya adalah kegiatan ini diunggah ke media sosial dan media massa. Seluruh dunia mengetahui kegiatan yang unik ini. Tentu saja, kegiatan yang aneh ini menarik perhatian dan memancing anak-anak muda lainnya untuk menirunya.

Pembahasan tentang Yogya Garuk Sampah ini adalah diskusi yang dilakukan di Radio EMC Yogyakarta pada 4 Oktober 2016. Siaran di Radio EMC ini berlangsung karena adanya kerjasama antara Radio EMC dan Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta. Nama acara ini adalah PEKA, yang merupakan kependekan dari Peduli Keluarga. Orang-orang yang berpartisipasi dalam acara ini adalah Bapak Habib, dosen Teknik Lingkungan UP45. Bapak Habib ini kuliah Pasca Sarjana di Portugal, dengan bea asiswa dari Stuned. Beliau dosen yang keren. Selain itu, ada juga ibu Norita dari bagian penerimaan mahasiswa baru UP45. Semoga kerjasama yang bagus ini terus berlangsung, karena berfungsi untuk mendorong masyarakat Yogyakarta untuk peduli pada lingkungan hidup, dan peduli pada sesama.

Post a Comment

0 Comments