Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

AYO RAJIN MENDENGARKAN MUSIK!



oleh Ratna Kanyaka Budi Utami

Fakultas Psikologi

Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta



Siapa yang tidak suka mendengarkan musik? Semua pasti menyukai aktivitas satu ini meskipun tidak sering. Khususnya para penggemar musik, baginya musik adalah candu. Hidup tanpa musik apa artinya, begitu istilah mereka. Musik juga bagaikan nutrisi yang harus terus ‘dikonsumsi’. Musik juga sebagai hiburan yang menyenangkan. Kabar baiknya, mendengarkan musik memiliki banyak manfaat. Selain menenangkan dikala pikiran penat, mendengarkan musik juga berguna untuk kesehatan.
Lalu apa saja manfaat mendengarkan musik? Musik dengan berbagai nadanya mampu membuat suasana hati lebih baik dan tubuh menjadi lebih rileks (intips-kesehatan.com, 2013). Namun musik yang didengarkan tentu harus disesuaikan. Contoh genre musik yang menenangkan hati dan merilekskan tubuh adalah pop, jazz, classic, rnb dan soul. Ketika tubuh dan pikiran penat segera dengarkan musik jenis ini. Manfaat musik yang lain yaitu dapat membuat kita menjadi lebih fokus (intips-kesehatan.com, 2013). Sebagian dari kita, musik dapat membantu aktivitas sehari-hari.
Ketika mendengarkan musik, tubuh melepaskan hormon endorfin (hormon penghilang rasa sakit) (Burnama, 2013). Bila mendengarkan musik favorit dan tubuh dalam keadaan tidak fit maka rasa sakit tidak begitu terasa. Selain itu musik juga dapar merangsang sel-sel otak (Burnama, 2013). Mendengarkan musik beat dapat merangsang gelombang otak untuk beresonansi dengan irama (Burnama, 2013). Hasilnya, kinerja otak meningkat dan menjadi lebih tajam.
Musik juga sangat membantu dalam aktivitas olahraga, musik dianggap sebagai suplemen ketika berolahraga (Andriani, 2014). Tiap jenis olahraga berbeda tipe musiknya, contohnya olahraga cardio seperti jogging, aerobic dan bersepeda musik yang didengarkan yaitu musik dengan beat yang tinggi. Musik dapat meningkatkan tenaga sehingga kalori yang dibakar menjadi banyak (lovelytoday.com, 2013).  Manfaat mendengarkan musik yang lain adalah dapat mampu merangsang tidur yang nyenyak, mengembangkan daya ingat dan mampu meningkatkan pertumbuhan emosional. (Yulianti, 2010)
Selain menghibur ternyata manfaat dari mendengarkan musik sangat banyak. Musik mempunyai banyak pengaruh positif untuk pikiran dan juga tubuh. Tentunya, beda kebutuhan beda juga jenis musiknya.

Refrensi

Andriana, S. (2014). Manfaat mendengarkan musik saat olahraga. Retrieved on February 9, 2014 from
http://gayahidup.inilah.com/read/detail/2064115/manfaat-mendengarkan-musik-saat-olahraga#.Uvc22CdSdgc

Burnama, P. D. (2013). Mendengar musik tingkatkan kinerja otak. Retrieved on February 9, 2014 from
http://inioke.com/Berita/5574-Mendengar-Musik-Tingkatkan-Kinerja-Otak-.html

Intips-kesehatan.com. (2013). 7 manfaat luar biasa musik bagi kesehatan anda. Retrieved on February 9, 2014 from
http://intips-kesehatan.blogspot.com/2013/03/manfaat-musik-bagi-kesehatan.html

Lovelytoday.com. (2013). Manfaat mendengarkan musik sambil berolahraga. Retrieved on February 9, 2014 from
http://www.lovelytoday.com/trendlifestyle/2013/11/11/19602/manfaat-mendengarkan-musik-sambil-berolahraga

Yulianti, F. (2010). Manfaat musik untuk kecerdasan otak kanan dan kiri anak. Retrieved on February 9, 2014 from

http://lifestyle.okezone.com/read/2010/04/23/27/325808/manfaat-musik-untuk-kecerdasan-otak-kanan-kiri-anak/large

Post a Comment

0 Comments